Oke kembali lagi gue nulis diblog ini, kali ini gue pengen
ngebahas seputar Honda CB. Honda CB memang tidak asing ditelinga warga Indonesia,
motor ini sangat berperan dan cukup banyak peredarannya di Indonesia khususnya
pulau Jawa. Honda CB sendiri memiliki seri yang berbeda dari setiap tahunnya.
Motor ini diproduksi mulai tahun 1970 dengan CB 100 K1 hingga tahun 1982 dengan
CB 100N. Berikut ini adalah gambar gambar dari Honda CB 100 dengan serinya
masing masing.
CB 100 K0 (1970-1971)
Spesifikasinya berlaku untuk seri k1 – k3 :
No serial : CB100-100001
Kapasitas Mesin : 99cc,OHC
Tipe mesin : 4tak , 1-silinder
Power : 11,5 HP @10.500 rpm
Top Speed : 110 km/jam
Kompresi 9.5 : 1
Bore Xstrokes : 50,5 x 49.5 mm (2.0 x 1.9 inches)
Valve per Cylinder : 2
Pengapian : Platina
Transmisi : Manual
Di lansir dari : http://www.motorganteng.com
CB 100 K1 (1971)
Tidak banyak berbeda dari seri K 0, hanya perbedaan pada jok
yakni terdapat trim crom pada pinggirannya.
CB 100 K2 (1972) GELATIK
Motor ini
cukup banyak peredarannya di Indonesia
HONDA CB 100
K3 (1976-1981)
Perbedaan menonjol terdapat stripping yang khas pada
tangkinya dan tidak ada logo sayap pada tankinya.
HONDA CB 100 K5 ( 1981)
Bentuk yang
dimiliki memang mirip Honda GL 100, karena pada tahunnya mulai akan berganti
dari CB menuju ke GL 100. System pengapiannya masih menggunakan platina dan
belum memakai CDI.
Honda CB 100
Modifikasi
Saat ini
mulai marak kembali modifikasi Honda CB di Indonesia khususnya pada kalangan
anak muda. Trend modifikasi ini marak di pulau jawa khususnya wilayah Jawa
Timur. Ada beberapa jenis
modifikasi seperti berikut ini :
HONDA CB
RACING
Honda CB racing ini biasanya memiliki mesin yang berkapasitas
besar. Biasanya menggunakan part part
milik Honda Mega Pro atau Tiger 200. Tentu saja membuat si kuda besi
jadi lebih gahar.
HONDA CB HEREX
CB herex ini berkarakter hampir mirip dengan motor drag race.
Dengan ciri khas stang jepit yang mengarah miring kebawah. Memang di Jawa Timur
banyak sekali liaran liaran khususnya dikalangan anak muda. Herex berarti
balapan trak lurus dengan jarak 1200M.
HONDA CB AIRBRUSH
Motor yang memiliki ciri khas pada pada bagian bagian partnya
dengan lukisan lukisan cat yang sangat nyeleneh atau unik bagi kaum awam yang
belum mengerti soal airbrush. Namun bagi yang mengerti ini adalah karya seni yang
luar biasa.
So, sampai disini tulisan blog gue mengenai Honda CB 100,
lalu apa pilihan mu untuk modif Honda CB orinan atau modifikasi?
Sumber gambar :
and others in google images